Gagal Mendongkrak PAD, Pemkab Kukar Tawarkan Pulau Kumala Pada Pihak Ketiga

- 20 Oktober 2022, 06:50 WIB
Pulau Kumala Tenggarong
Pulau Kumala Tenggarong /Native Indonesia

ZONA KALTIM - Sempat dikelola pihak ketiga tetapi gagal mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD), kini objek wisata Pulau Kumala akan kembali ditawarkan pada pihak ketiga oleh Pemkab Kukar. Rencananya, pengelolaan akan ditawarkan ke PT Grha 165 Jakarta.

“Kita tawarkan pengelolaan Pulau Kumala ke Grha 165 guna peningkatan sektor pariwisata di Kukar,” sebut Asisten III Setkab Kukar, Totok Heru Subroto, Rabu (19/10/2022).

Dilansir melalui Headline Kaltim, penawaran konsep pengelolaan Pulau Kumala dilaksanakan pada Selasa 18 Oktober 2022 di Ruang Eksekutif Kantor Bupati Kukar. PT Grha 165 menyambut baik tawaran yang diajukan Pemkab Kukar.

Baca Juga: Kubah utama Masjid Raya Jakarta Islamic Center Terbakar, Kepulan Asap Hitam Membumbung Tinggi

Diketahui, ada beberapa wahana permainan di pulau kebanggaan Kota Raja tersebu yang berfungsi, namun sebagian besar rusak parah.

“Makanya konsepnya ingin tampil beda, bisa dibangunkan waterpark, Insya Allah menjadi daya tarik tersendiri,” ucap mantan Kepala Bappeda Kukar tersebut.

Penyerahan pengelolaan Pulau Kumala kepada pihak ketiga sebagai solusi masalah beratnya pembiayaan yang harus dikeluarkan Pemkab Kukar. Selain itu, pihak ketiga dianggap lebih profesional.

Baca Juga: Hindari Gagal Ginjal Akut, Dinkes Instruksikan Puskesmas Berhenti Memberi Parasetamol Sirup

“Pengelolaan Pulau Kumala yang dilakukan Dinas Pariwisata (Dispar) saat ini bersifat sementara saja,” jelas Totok.

Kadispar Kukar Slamet Hadi Raharjo pernah mengungkap pembayaran listrik saja bisa mencapai ratusan juta. Perawatan wahana permainan juga harus mendatangkan petugas khusus.

Halaman:

Editor: Akhmad Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x