Informasi Jadwal dan Syarat Penerimaan Panwascam Pemilu 2024 Serentak Kaltim

- 20 September 2022, 14:16 WIB
Ilustrasi Bawaslu Kebumen membuka pendaftaran calon Panwascam untuk Pemilu 2024
Ilustrasi Bawaslu Kebumen membuka pendaftaran calon Panwascam untuk Pemilu 2024 /Bawaslu Bojonegoro

ZONA KALTIM - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Kalimantan Timur kini tengah gencar melakukan sosialisasi terkait penerimaan Panwascam (Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan) di seluruh Kabupaten/Kota se-Kaltim.

Hal tersebut diketahui mengingat jadwal dan tahapan penerimaan Panwascam Pemilu 2024 sedang berlangsung sejak 10-21 September 2022.

Diketahui, sebelumnya Bawaslu RI telah menetapkan pedoman pelaksanaan penerimaan Panwascam Pemilu 2024.

Baca Juga: Cara Daftar Menjadi Penerima Bantuan Sosial Dari Kemensos Via Online dan Offline

Penetapan tersebut tertuang berdasarkan Surat Keputusan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum bernomor 314/hk.01.00/k1/09/2022 tertanggal 9 September 2022.

Ketua Bawaslu Kaltim, Saipul menyampaikan pengumuman pendaftaran penerimaan Panwascam Pemilu 2024, akan disebarkan ke masyarakat dalam berbagai media informasi (platform).

"Sampai 21 September kita akan mulai umumkan pendaftaran penerimaan anggota Panwascam untuk Pemilu 2024," ungkapnya.

Baca Juga: Sebut Menkominfo Akan Dicopot, Bjorka Klaim Kenal Orang dalam Istana

Bagi masyarakat yang berminat menjadi anggota Panwascam Pemilu 2024 di Kabupaten/Kota di Kaltim, nantinya dapat mengecek informasi atau mengantar langsung berkas pendaftaran ke kantor Bawaslu Kabupaten/Kota.

Halaman:

Editor: Akhmad Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x