5 Langkah Aman Gunakan WhatsApp Hindari Penipuan

25 Maret 2023, 22:52 WIB
Ilustrasi WhatsApp. /Pixabay/Antonbe/

ZONA KALTIM - Masyarakat sudah sangat akrab dengan aplikasi WhatsApp untuk berbagi pesan singkat, gambar, suara hingga video sebagai media komunikasi sehari-hari.

Namun siapa sangka, penggunaan whatsapp akhir-akhir ini menjadi sangat rentan oleh tindakan yang tidak terpuji.

Modus penipuan melalui spam link di SMS atau Whatsapp semakin meresahkan. Biasanya para pelaku sengaja mengirimkan tautan atau link, agar kita mengunduh aplikasi tertentu, yang bisa mencuri data pribadi melalui ponsel.

Baca Juga: Simak! Inilah Daftar Nama Calon Jamaah Haji Kaltim Tahun 2023

Pesan yang dikirim umumnya memang tidak mencurigakan. Tapi kita patut waspada untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi sekarang ini ponsel banyak digunakan untuk mengakses dan menyimpan data pribadi para penggunanya.

Lalu, bagaimana cara menggunakan whatsapp agar terhindar dari tindakan penipuan? Berikut kami rangkum ulasan singkat langkah aman menggunakan aplikasi tersebut!

1. Manfaatkan fitur blokir nomor

Tentu kita sangat terganggu dengan spam SMS dan whatsapp yang memiliki nomor yang tidak dikenal. Langkah mudah yang bisa kita lakukan yaitu melakukan blokir pada nomor tersebut. Adapun fitur tersebut kini tersedia pada aplikasi whatsapp.

Cara blokir nomor di Whatsapp:

- Masuk ke aplikasi Whatsapp.
- Pilih nomor atau kontak yang akan diblokir.
- Buka profil nomor Whatsapp, lalu pilih ‘blokir’ di pilihan paling bawah.

2. Kenali isi pesan

Umumnya, kita sering melakukan kesalahan secara tiba-tiba melakukan klik link pada pesan whatsapp. Saat ini, jika kita menerima pesan. Kenali terlebih dahulu dan baca isi pesan dengan baik. Jika sama sekali tidak ada hubungannya dengan pekerjaan, keluarga dan orang yang dikenali. Akan lebih baik kita abaikan dan melakukan cara aman pada langkah pertama diatas yaitu dengan memblokirnya.

3. Bertanya jika ragu

Saat mendapat pesan yang mencurigakan, setidaknya kita jangan panik terlebih dahulu. Silahkan menanyakan kepada orang terdekat tentang nomor dan isi pesan tersebut. Dengan begitu kita memiliki banyak pertimbangan. Kebanyakan whatsapp disalahgunakan karena kepanikan pengguna yang pada akhirnya berujung buruk. Jangan sampai terjadi.

4. Hindari mencantumkan data pribadi

Data pribadi nomor rekening, PIN ATM hingga akses kunci email lebih sering kita tautkan pada mobile banking. Oleh sebab itu untuk menjaga kerahasiaan tersebut, ada baiknya jangan pernah memberikan data pribadi tersebut melalui whatsapp jika ada yang meminta.

5. Laporkan kepada pihak berwenang

Jika kita terlanjur mengabaikan cara aman diatas dan ada indikasi data diretas. Harap segera melaporkan kepada pihak yang berwenang seperti Kepolisian setempat hingga segera melakukan pemblokiran akses ke penyimpanan keuangan pada Bank tertentu.

Itulah beberapa langkah aman yang dapat kita lakukan agar aman menggunakan whatsapp. Dengan menerapkan langkah diatas, kiranya kita bisa meminimalisir potensi penipuan melalui jejaring whatsapp.***

Editor: Akhmad Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler