Catat Tanggalnya! Jadwal Lengkap Pelaksanaan ANBK 2022 Jenjang SMA Sederajat

- 28 Juli 2022, 09:46 WIB
Nadiem Makarim Resmi Ganti UNBK Jadi ANBK, Simak Jadwal Pelaksanaannya.
Nadiem Makarim Resmi Ganti UNBK Jadi ANBK, Simak Jadwal Pelaksanaannya. /Kemdikbud

ZONA KALTIM - Jadwal pelaksanaan ANBK 2022 untuk siswa tingkat SMA/MAK/SMK/MA/SMALB/Paket C telah diterbitkan oleh Kemendikbud.

Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau disingkat dengan ANBK 2022 akan dimulai pada akhir bulan Juli 2022. Dan akan berakhir pada bulan September 2022.

Kegiatan ini dilakukan untuk mengetahui tingkat mutu dan kualitas pengajaran setiap lembaga pendidikan.

Kalender ANBK 2022 ini akan menjadi acuan bagi setiap pegawai dalam pengelolaan lembaga pendidikan. Sehingga nanti dapat mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan.

Baca Juga: ANBK 2022: Pengertian, Tujuan dan Jadwal Pelaksanaan SD, SMP dan SMA Terlengkap

ANBK merupakan program penilaian yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan memotret input, proses dan hasil belajar di seluruh satuan pendidikan.

ANBK akan dilakukan dengan menggunakan tiga instrumen, yaitu Asesmen Keterampilan Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.

Namun hasil ANBK ini tidak akan mempengaruhi nilai siswa. Jadi siswa tidak perlu khawatir.

Baca Juga: 5 Bahan Yang Dapat Mengobati Batuk Secara Alami

Halaman:

Editor: Yudha Setiawan

Sumber: Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini