Sudah Lolos Verifikasi Tapi Bantuan Subsidi Upah Rp 600.000 Belum Masuk, Ini Dia Penyebabnya

- 29 September 2022, 10:06 WIB
Ilustrasi. Perhatian! BSU Subsidi Gaji Tahap 3, Segera Login bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id
Ilustrasi. Perhatian! BSU Subsidi Gaji Tahap 3, Segera Login bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id /

ZONA KALTIM - Bantuan Subsidi Upah (BSU) sebesar Rp. 600.000 akan terus disalurkan kepada pekerja melalui Bank Himbara yaitu BNI, BRI, Mandiri, dan BTN.

Banyak pekerja telah mendapat pemberihataun bahwa mereka lulus verifikasi calon penerima BSU Rp. 600.000, akan tetapi ternyata dana belum masuk ke rekening mereka.

Pemberitahuan kelolosan verifikasi BSU Rp. 600.000 diterima pada saat para pekerja melakukan pengecekan status calon penerima di www.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Baca Juga: Cara Daftar Menjadi Penerima Bantuan Sosial Dari Kemensos Via Online dan Offline

Bagi Anda yang belum mengecek status telah lolos atau belum, dapat melakukan pengecekan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Kunjungi situs www.bpjsketenagakerjaan.go.id.
2. Klik 'Cek Status Calon Penerima BSU'.
3. Masukkan NIK.
4. Isi nama lengkap sesuai KTP.
5. Isikan tanggal lahir dan nama ibu kandung.
6. Masukkan juga nomor ponsel dan alamat email yang aktif.
7. Klik "Lanjutkan" dan ikuti petunjuknya selanjutnya hingga selesai.

Selanjutnya akan muncul notifikasi apakah Anda terdaftar sebagai calon penerima BSU Rp 600.000 atau tidak.

Baca Juga: Inilah Syarat Dan Besaran Dana Bantuan Sosial PKH Tahap 3 Yang Akan Disalurkan September

Jika lolos pemeriksaan sebagai calon penerima BSU maka akan tertulis keterangan: “Anda lolos verifikasi BPJS Ketenagakerjaan sebagai calon penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU), untuk validasi selanjutnya akan dilakukan oleh Kemnaker. Proses verifikasi dan validasi dilakukan sesuai dengan Permenaker Nomor 10 Tahun 2022”.

Halaman:

Editor: Yudha Setiawan

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x